SURABAYA - Arus Balik Mudik yang dipantau oleh Babinsa Koramil 0831/02 Tambaksari Sertu Kartono bersama instansi, yang tergabung di Pos Pam Mudik Lebaran di Stasiun Gubeng jl. Gubeng Masjid Kel. Pacarkeling Kec. Tambaksari. Minggu (30/04/23)
Dari hasil pantauan untuk saat ini situasi arus kendaraan yang melintas terpantau landai aman dan lancar berdasarkan informasi dari Babinsa Koramil 02/Tambaksari Sertu Kartono disela-sela kegiatan mengatakan, " Pos yang dijaga Instansi gabungan ini merupakan sebagian dari pos yang lainnya yang tersebar di wilayah Surabaya dimana Pos yang di gelar untuk menciptakan keamanan dan kelancaran arus mudik dan balik mudik dalam perayaan Lebaran IdulFitri 1444 H.
Lanjutnya, tugas dan kewajiban keamanan perayaan Idulfitri merupakan tanggung jawab bersama. Sehingga peranan TNI-Polri dan komponen lainnya harus tetap kuat dan bersatu demi menjaga keamanan Negara, ” tuturnya.
Kemungkinan munculnya berbagai permasalahan pada saat arus mudik dan arus balik lebaran hari raya Idul Fitri juga harus dapat diantisipasi dengan baik, “ Karena itu kita harus bersinergi dengan seluruh pihak terkait, agar umat muslim dapat menjalankan perayaan Idul Fitri dengan aman dan nyaman, ” tandasnya.